"WHY45 MOTOR" MENERIMA : Ganti Oli - - Service Rutin - Service CVT - Service Full Injeksi - Turun Mesin - Diagnosa Injeksi - Kalibrasi Injeksi - Reset Injeksi - Modifikasi Dll. MEYEDIAKAN : Spare Part Genuine - Spare Part Lokal - Spare Part Racing - Assesories

Mio Tiba-tiba Mogok

piston (2)
Pernah ngalamin motor saat riding tiba2 mogok, setelah didiamkan sekitar 5 menitan motor bisa hidup lagi ?, itu tanda2 kompresi di ruang bakar sudah berkurang. Lalu apa yang bisa membuat tekanan kompresi berkurang ? monggo dibahas bareng…
Salah satu gejala jika kompresi motor berkurang adalah jika motor saat diajak riding tiba2 mati mendadak dan setelah didiamkan kurang lebih 5 menit motor bisa hidup lagi atau kompresi dipancing dengan cara memasukkan oli mesin ke ruang bakar agar kompresi kembali padat, setelah motor hidup knalpot langsung ngebul asap putih karena proses mancing kompresi pakai oli mesin tadi. Jika motor sudah seperti itu tanda2nya kompresi berkurang. Tekanan kompresi di ruang bakar dikisaran 1.100 -1.200 psi.
service
Jika sudah ada gejala seperti diatas segeralah ke bengkel langganan untuk pengecekan lebih lanjut. Motor seperti mio 2006 ini ataupun matic moped dan sport dari pihak pabrikan dianjurkan untuk service besar setiap 30ribu km atau motor diatas umur 3 tahun. Terutama untuk motor yang minum premium kerak yang timbul lebih cepat dan lebih banyak, jika kerak sudah menumpuk justru kompresi akan terlalu tinggi dan akan timbul over heating.
klep
Efek yang kedua karena kerak menumpuk kotorannya akan menggesek ring piston dan piston dengan dinding cylinder akibatnya kompresi berkurang seperti kejadian diatas. Contoh gambar piston yang sudah bocor seperti gambar dibawah ini, ini motor mio dengan 45rb km. Kondisi ring piston sudah aus makanya ada kerak yang nempel di dinding piston posisinya dibawah ring piston tampak kecoklatan, untuk kondisi normal…kerak hanya diatas ring piston saja. Kondisi seperti ini jarang yang menimbulkan asap ngebul putih di knalpot karena hanya bocor halus saja tahu2 oli mesin sudah habis tanpa kita sadari.
piston (1)
Last, selalu cek kondisi motor kita tanyakan ke mekanik apakah motor sudah perlu service besar apa belum jika perlu minta ke mekanik untuk mengecek kondisi kompresi menggunakan alat compression gauge. Semoga bermanfaat.
cylinder
cylinder yang sudah dikorter

 Posted by aripitstop

Tidak ada komentar:

Posting Komentar